Tampilkan postingan dengan label Heals. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Heals. Tampilkan semua postingan
Kamis, 07 September 2017
Heals - Spectrum
Sudah lama nggak updating blog ini, sementara ada beberapa rilisan yang menarik untuk dibahas di blog. salah satunya album penuh Heals, bertitel Spectrum. Nu-gaze yang layak disimak.
Album perdana mereka memang sudah ditunggu. Dan saya bisa bisa review stlh beberapa lama dirilis, gegara hilang mood. Album ini tak mengecewakan, khususnya dengan packaging-nya yang total. Materi-materi di Spectrum seperti karakter yang mereka usung, noise pop yang dinamis, satu hal yang banyak dipengaruhi oleh band seperti My Vitriol.
Track False Alarm menjadi pembuka Spectrum. Sebenarnya single utama mereka seharusnya Void, ketimbang False Alarm, selera pribadi sih. Materi menarik lainnya ada trek Wave, yg kesan femininnya muncul, dan denger lagu ini jadi inget The Sastro (jangan gusar dulu haha singkup dan lead2-nya aja, dan its not like a bad thing tho').
Tapi ada satu hal, memang rada tricky utk mengatur tracklist dari 10 track di album Spectrum, semuanya materi yang solid. Tapi pengaturan tracklist seharusnya bisa lebih menggigit. Misal track Void langsung jadi pembuka? Materi yang ngebeat kenceng dan yang lebih kalem misal dibagi di awal dan belakang? Mirip susunan lagu di album Let Me Begin's Themilo.
But overall, the album should be a good sign, kalau ada band baru seperti Heals di Bandung, yang membawa genre satu atap dengan band seniornya Themilo. Dan memiliki materi yang layak didengar, di atas panggung dan di album perdana mereka.
Dan mungkin di album kedua, harus lebih unpredictable. lebih muncul punch & hook-nya.
Senin, 23 Mei 2016
Heals - Wave (RSD 2016 Cassette Limited Edition)
“Wave”, single kedua dari band muda Bandung yang paling diantisipasi rilisan debutnya tahun ini, Heals. Album debut mereka akan dirilis oleh label indie lokal yang paling konsisten hingga saat ini, FFWD Records.
Waduh, berasa kembali ke era emas nu-gaze circa 2005-2007 nih… (taken from wastedrockers.wordpress.com)
no doubt about it, di rilisan kaset limited edition utk RSD 2016 dicetak hanya 125 keping berisikan dua lagu, Wave dan Myselves, band asal Bandung ini benar-benar menghantui dari aspek musikalitasnya. Like it or not, materi mereka menjanjikan, dan kita lihat seperti apa album penuh Heals yang akan dirilis FFWD Records.
*thanks buat obos si label yang nyimpenin satu kaset buat saya :)) saya bayar kok
Sabtu, 02 April 2016
Heals - Wave (New Single)
Interesting video for their new single, Heals. Single yang patut disimak dari band asal Bandung ini, karena sekarang ada sisi feminin-nya, dengan vokal female melatari Wave. Mari kita tunggu kapankah album penuh mereka akan dirilis oleh ffwd records.
Senin, 11 Mei 2015
Heals - Void (Single)
Band Bandung bernama Heals memantik perhatian melalui single Void. Kejutan kota Bandung yang fresh dan keren.
Jadi saya sudah dikasih tahu sama teman kalau ada band bernama Heals yang patut dicermati, lalu si basis Dental Surf Combat kasih link di grup facebook, dan gitaris Morfem kasih link via whatsapp, sebuah single berjudul Void. Dan keren band asal Bandung ini.
Mendengarkan lagu band yang line up-ya, terdiri dari Aldead (Gitar/Vokal), Eja (Gitar/Vokal), Via (Bass/Vokal), Rara (Gitar) dan Cumi (Drum), jadi teringat My Vitriol, sebuah band seminal shoegaze di era 2000-an. Musik Heals tight dan rapi, isian dan hook2 di lagunya menawan. Saya penasaran dengan album perdana mereka, dan pastinya akan saya beli. Mau tahu musik mereka seperti apa? Dengar saja lagu Void di laman soundcloud mereka.
VOID
Jadi saya sudah dikasih tahu sama teman kalau ada band bernama Heals yang patut dicermati, lalu si basis Dental Surf Combat kasih link di grup facebook, dan gitaris Morfem kasih link via whatsapp, sebuah single berjudul Void. Dan keren band asal Bandung ini.
Mendengarkan lagu band yang line up-ya, terdiri dari Aldead (Gitar/Vokal), Eja (Gitar/Vokal), Via (Bass/Vokal), Rara (Gitar) dan Cumi (Drum), jadi teringat My Vitriol, sebuah band seminal shoegaze di era 2000-an. Musik Heals tight dan rapi, isian dan hook2 di lagunya menawan. Saya penasaran dengan album perdana mereka, dan pastinya akan saya beli. Mau tahu musik mereka seperti apa? Dengar saja lagu Void di laman soundcloud mereka.
VOID
Langganan:
Postingan (Atom)