Sabtu, 08 Juni 2013

Roommate - Megumi on Fire (Single)

Empat anak muda dari kota kecil menjadi riak anomali di kota mereka. Band mereka, Roommate, baru saja merilis single dreampop shoegaze berjudul Megumi on Fire. 

Roommate
Jujur, tak terlintas di benak ada sebuah band dreampop/shoegaze (purely) bisa muncul dari sebuah kota kecil bernama Probolinggo, Jawa Timur. Bukan merendahkan, hanya saja mungkin sedikit naif saja ketika dunia maya telah menghapus batasan bagi siapapun untuk menikmati musik. Roommate, band asal kota tersebut, membuka mata bahwa ada sebuah gerakan musik yang meruang.

Roomate dihuni oleh Dadik (gitar), Fian (bas), Hafis (drum), dan Ganda (vokal). Teman sepermainan sejak SD, berempat merilis  Megumi on Fire. Ketika mulai banyak band yang meramu musik ethereal dengan sedikit elemen post rock (imho, kalau tidak cermat malah mengganggu), di lagu ini, Roommate tampak nyaman dengan formula  dari band-band yang mereka idolai, seperti Slowdive, M83, dan Sharesprings. Hasilnya, Megumi on Fire begitu simpel namun tetap keren. Tekstur sonic sounds dan ethereal-nya terasa di lagu ini.

Penasaran dan ingin mengunduh lagu tersebut? Silahkan ke page soundcloud mereka di pranala link dibawah ini!
Roommate - Megumi on Fire

laman facebook:
Roommate
twitter:
ROOMMATE_id